STEI SEBI menggelar Rapat Kerja 2025 pada Senin, 23 Desember 2024, dengan mengusung tema “Optimalisasi Ekosistem Kampus sebagai Wadah Inovasi Berkelanjutan”.
Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) SEBI menggelar Rapat Kerja 2025 pada Senin, 23 Desember 2024. Di tahun ini, tema yang diusung oleh STEI SEBI ialah “Optimalisasi Ekosistem Kampus sebagai Wadah Inovasi Berkelanjutan”.
Rapat kerja dilaksanakan di Kampus STEI SEBI, Depok. Kegiatan berlangsung selama satu hari penuh, yakni pukul 08.00 WIB, dan berakhir pada pukul 18.00 WIB. Rapat kerja diisi dengan beragam kegiatan, berupa sesi materi, sosialisasi program kerja strategis setiap bidang, hingga tasyakuran akhir tahun.
Kegiatan diawali dengan sesi materi yang dibawakan oleh Ricardo Lumalessil, M.M., Dosen STEI SEBI sekaligus Direktur Utama di PT Sabanafood Inti Pangan, dengan tema "Membangun Perilaku Kolaboratif dan Kepemimpinan Efektif". Tidak hanya penyampaian materi, dalam sesi ini, peserta rapat juga diajak untuk bermain game yang menekankan bahwa pemimpin harus kenal baik dengan anggota timnya dan juga collaborative behaviour yang harus ditingkatkan dan dibudayakan.
Kegiatan selanjutnya disambung dengan penyampaian program kerja strategis oleh setiap bidang. Pada sesi ini, Sigit Pramono, Ph.D., CA, CPA, Ketua STEI SEBI, mengawali penyampaian program kerja strategis sekaligus menyampaikan arahan strategis secara umum. Sigit Pramono menekankan adanya optimalisasi ekosistem kampus untuk dapat menciptakan inovasi berkelanjutan. Peningkatan kualitas masing-masing Sumber Daya Manusia (SDM) diperlukan untuk hasil kinerja yang lebih optimal. Selain itu, kolaborasi setiap bidang di ekosistem kampus juga diperlukan untuk dapat bersama-sama mencapai tujuan akhir yang telah ditetapkan.
Setelah setiap bidang menyampaikan program kerja strategisnya, Rapat Kerja yang dihadiri 55 orang karyawan ini diakhiri dengan syukuran akhir tahun.